Foto: Rektor ISI Denpasar, Prof. Dr. I Wayan Adnyana (2 dari kiri) mengikuti tes urin di Gedung Lila Sanggraha, ISI Denpasar, (9/10)
Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar (Bali) bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Denpasar menggelar tes urin bagi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan ISI Denpasar. Kegiatan dilaksanakan di Gedung Lila Sanggraha, ISI Denpasar, Senin, 9 Oktober 2023.
Pelaksanaan tes urin merupakan tindak lanjut dari Rencana Aksi Nasional (RAN) Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). Sekitar 89 peserta, terdiri dari penjabat, dosen, dan tenaga kependidikan ISI Denpasar mengikuti tes urin. Tes ini menggunakan enam parameter sesuai dengan standar pelaksanaan tes urin.
Rektor ISI Denpasar, Prof. Dr. I Wayan “Kun” Adnyana, menuturkan, tes urin dilaksanakan untuk memastikan seluruh pimpinan, tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan di lingkungan ISI Denpasar bebas dari narkotika. “Sehingga melawan adagium bahwa dunia kreatif tidak tegak lurus dengan perilaku hidup sehat. Untuk itu kita secara reguler melaksanakan tes urin untuk memastikan seluruh elemen di perguruan tinggi seni ini bebas dari narkotika,” ujar rektor yang akrab disapa Prof. Kun.
Prof. Kun menambahkan, kegiatan ini digelar sebagai sikap keteladanan ISI Denpasar dalam menerapkan hidup sehat untuk memacu kreativitas. “ISI Denpasar berkomitmen menjadi bagian dari lembaga pendidikan tinggi yang berkampanye bebas dari narkotika dan berkomitmen untuk selalu kreatif demi Indonesia Raya maju,” tuturnya. (Humas/ISIDps)