Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar Kembali Memperoleh Sertifikat Akreditasi “A” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT

Jan 12, 2023 | Berita

Selamat!
Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar kembali memperoleh Sertifikat Akreditasi “A” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi berdasarkan Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT No. 7/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/PT/I/2023 berlaku sejak tanggal 4 Januari 2023 sampai dengan 4 Januari 2028.

Peringkat A yang dipertahankan ISI Denpasar menjadi prestasi bersama dalam mewujudkan visi “ISI Denpasar sebagai Pusat Unggulan Pemajuan Seni Budaya Berakar Kearifan Lokal, Berbasis Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, dan Berdaya Saing Global, serta Terciptanya Sivitas Akademika Berjiwa Pancasila, Tangguh, Dinamis, Kritis, Kreatif, juga Inovatif” sekaligus aktualisasi moto: “Global-Bali Arts and Creativity Centre Hub (G-BACCH)”, sebagai semboyan dan ikrar dalam membangun itikad dan tekad bersama dalam mewujudkan visi ISI Denpasar. (ISIDps/Humas)

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...