Kiriman : Nyoman Lia Susanthi,SS., MA (Dosen Ps. Film & Televisi ISI Denpasar)
Foto : I Made Rai Kariasa, S.Sos
Menindaklanjuti MoU ISI Denpasar dengan Kabupaten Tabanan yang telah dibahas sebelumnya bersama Asisten I Kabupaten Tabanan pada bulan Maret lalu, Rektor ISI Denpasar, Dr. I Gede Arya Sugiartha, S.SKar., M.Hum didampingi PR IV ISI Denpasar I Ketut Garwa, S.Skar., M.Sn mengunjungi bupati Tabanan, Ni Putu Eka Wiryastuti, S.Sos guna membicarakan keberlanjutan realisasi draf MoU. Kunjungan ISI Denpasar diterima di ruang kerja Bupati Tabanan pada 14 Juli 2014.
Bupati tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti, S.Sos menyambut hangat dan positif kerja sama antara ISI Denpasar dengan kabupaten Tabanan, pada kesempatan tersebut bupati Tabanan menghaturkan terima kasih kepada ISI Denpasar yang telah merencanakan beberapa program untuk bersama sama membangun dan meningkatkan seni budaya dengan memfokuskan pada penggalian, pelestarian dan pemberdayaan seni budaya di Bali khususnya di kabupaten Tabanan. Program ini berupaya agar karya seni yang telah ada di masyarakat tidak punah untuk itu, perlu langkah langkah revitalisasi, rekonstruksi seni-seni langka. Guna mendukung program digitalisasi seni ISI Denpasar, bupati Tabanan nantinya akan memberi data dokumentasi (potret) tentang pementasan seni budaya di kabupaten Tabanan.
Menindaklanjuti penandatangan MoU pada prinsipnya bupati Tabanan setuju untuk datang ke ISI Denpasar tanggal 26 Juli 2014 bertepatan dengan Dies Natalis ke XI dan wisuda serjana seni ke XIII tahun 2014. Sebagai salah satu realisasi MoU nantinya Rektor ISI Denpasar di tahun 2015 merencanakan melakukan pementasan seni budaya di kabupaten Tabanan.