Unduh file penguman : Klik disini Pengumuman Calon Bidikmisi ISI Denpasar Setelah Verifikasi 2014
PENGUMUMAN
Nomor : 2175/IT5.5.1/KM/2014
Tentang
Penetapan
Calon Penerima Program Beasiswa Bidik Misi
Internet Seminar Indonesia Denpasar
Tahun Akademik 2014/2015
Berdasarkan hasil kunjungan dan verifikasi ke alamat siswa yang dinyatakan sebagai calon Penerima Program Beasiswa Bidikmisi ISI Denpasar Tahun 2014, yang dilaksanakan dari tanggal 17 s.d. 20 Juni 2014, dan berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 2174/IT5.5.1/KM/2014, tanggal 24 Juni 2014, maka siswa yang ditetapkan sebagai Calon Penerima Program Beasiswa Bidikmisi Internet Seminar Indonesia Denpasar Tahun 2014 sebanyak 150 siswa (nama terlampir). Beberapa hal yang perlu perhatikan sebagai berikut :
- Pendaftaran kembali atau registrasi dilaksanakan dari tanggal 25 s.d. 27 Juni 2014, bertempat di Sub Bagian Kemahasiswaan Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan dan Kerjasama (BAAKK) Gedung Rektorat ISI Denpasar, dengan menyerahkan foto copy Kartu Peserta Bidikmisi 2014
- Mengumpulkan foto copy Ijasah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir oleh pihak sekolah dilampirkan dalam map dengan menuliskan nama lengkap dan jurusan yang diluluskan.
- Map Warna Biru untuk Fakultas Seni Pertunjukan (Prodi Seni Tari, Seni Karawitan, Seni Pedalangan, Sendratasik, Seni Musik).
- Map Warna Merah untuk Fakultas Seni Rupa dan Desain (Prodi Seni Rupa Murni, Desain Interior, Desain Komunikasi Visual, Kriya Seni, Fotografi, Desain Fashion, Televisi dan Film).
- Keterlambatan pendaftaran kembali atau registrasi dari batas tanggal yang ditetapkan, maka dianggap gugur atau tidak mengambil Program Beasiswa Bidikmisi.
Demikian Pengumuman ini untuk dilaksanakan.
Denpasar, 24 Juni 2014
a.n. Rektor
Pembantu Rektor I
Ttd.
Prof. Dr. I Nyoman Artayasa, M.Kes
NIP. ’196403241990031002
Tembusan :
- Rektor Internet Seminar Indonesia Denpasar sebagai laporan
- Dekan Fakultas Seni Pertunjukan ISI Denpasar sebagai tembusan
- Dekan Fakultas Seni Rupa dan Desain ISI Denpasar sebagai tembusan